Monday, September 12, 2016

Momi & Toy's (Lippo Mall Kemang) -- Part 2

Sebelumnya, saya ingin mengucapkan terima kasih banyak untuk Momi & Toys Kemang karena sudah mengundang saya untuk yang kedua kalinya. kedatangan saya kali ini adalah untuk mencicipi beberapa menu baru dari Momi & Toy's antara lain: Japanesse Donburi dan Bubble milk tea. 

awalnya saya sempat kebingungan, mengapa restoran yang fokus menyajikan crepes sekarang hadir dengan menu baru yaitu Donburi? Mengapa tidak kembali menghadirkan menu crepes yang baru? Tapi saya selalu berpikir dari sudut pandang yang positif, mungkin dengan adanya donburi maka karakter jepang dari restoran ini akan lebih jelas terlihat. Selain itu, menu dessert biasanya disantap setelah makanan berat (main course). Kedua hal tersebut murni pendapat saya, jadi mungkin saja benar mungkin saja salah karena semuanya kembali kepada Momi & Toy's. 

Kita kembali ke topik utama kita yaitu tentang menu baru di Momi & Toy's. Saya akan bahas satu persatu. Pertama adalah bubble milk tea. Momi & Toy's menyediakan berbagai macam rasa untuk bubble tea seperti, matcha, strawberry, lychee, caramel, dan lain-lain. Dari berbagai macam rasa tersebut, menu bubble milk tea strawberry lah yang paling sering dipesan. Berdasarkan informasi tersebut saya akhirnya memutuskan untuk mencicipi bubble milk tea rasa strawberry.

(Match Bubble Milk Tea)

Strawberry Bubble Milk Tea 





Dari segi rasa, saya sangat suka sekali dengan rasanya. rasa strawberry dan susunya terasa sekali dan balance. Secara keseluruhan rasanya tidak terlalu manis karena menurut saya pribadi minuman jenis ini kurang terasa enak di mulut apabila rasanya terlalu manis. Menurut saya, rasa yag terlalu manis hanya akan meninggalkan after taste  yang kurang enak di mulut dan rasa dari susu dan strwaberrynya lama kelamaan menghilang karena kita merasakan rasa manis terlalu banyak. 

Ada satu masukan ide dari saya yang mungkin bisa membuat bubble milk tea ini lebih unik dan rasanya akan lebih outstanding.  Ide saya adalah memasukan potongan kecil buah yang sesuai dengan rasa bubble milk tea nya. Apabila Strawberry milk tea maka akan ada potongan strawberry didalamnya. Tidak hanya menambah rasa tetapi menurut saya menambah tekstur dari bubble tea tersebut. Ide saya barusan mungkin hanya berlaku untuk bubble milk tea yang memiliki rasa buah untuk rasa yang bukan buah, jujur saya belum ada ide untuk hal itu. Secara keseluruhan intinya adalah menu bubble milk tea di Momi & Toy's harus berbeda dan unik karena jujur saja, sekarang ni sudah banyak sekali gerai-gerai bubble tea yang tersebar di banyak sekali mall, setiap gerai bubble tea memiliki keunikan nya masing-masing.

Lemon Pepper Karage Don



Untuk Menu donburi, Momi & Toy's menyediakan tiga menu yaitu Oyako Don, Gyu Don, dan lemon Pepper Karage Don. Ketiga menu tersebut bisa dipesan secara a la carte atau paket lunch set (ditambah miso soup dan ocha).

Pada kesempatan kali ini saya mencoba Lemon Pepper Karage Don karena menurut saya konsep menu yang satu ini sangat kreatif dan unik, khususnya saya tertarik dengan lemon peel yang ada dalam menu ini.

Dari segi rasa, menurut saya biasa saja. Mengapa ? Karena menurut saya konsep dan eksekusinya tidak seimbang. Konsep menunya kreatif dan unik tetapi eksekusinya kurang maksimal. Ada dua poin yang akan saya bahas yaitu : ayam karage dan lemon peel.

Pertama adalah ayam karage. Menurut saya rasanya terlalu didominasi rasa asin, sehingga rasanya terkesan flat. Selain itu, tekstru ayam cendrung kering, jadi saat dimakan tidak terlalu juicy  dan cendrung seret. Untuk itu saya ada sedikit ide yang bisa dibagikan untuk ayam karage yaitu coba gunakan ayam bagian paha (chiken thigh) dan kulitnya jangan dibuang karena ayam bagian paha cendrung lebih  juicy saat di goreng dan rasanya menurut saya lebih rich dan flavorful. Selain itu, ini akan membantu rasa darikeseluruhan makanan karena di menu ini tidak ada sausnya jadi menurut saya harus di maksimalkan di rasa ayamnya. 

Kedua adalah lemon peel. Ide dari menambahkan potongan kulit lemon kedalam menu ini sangat bagus sekali menurut saya karena wangi dan rasa citrus dari lemon akan cut through rasa dari ayam karage yang memiliki tekstur rasa asin dan gurih, tetapi dalam menu yang saya makan potongan lemon nya terlalu tebal dan terlalu dalam (bagian putih dari lemon), sehingga rasa lemon cendrung pahit (awalnya wangi dan rasa lemon tetapi setelah itu ada after taste rasa pahit). untuk itu saya ada beberapa masukan ide untuk lemon peel ini yaitu kulit lemon jangan di potong melainkan di parut (parut bagian kuningnya saja, jangan sampai bagian putihnya ikut terparut). Selain itu, bisa juga menetskan beberapa tetes perasan jeruk lemon diatas ayamnya, supaya rasa lemo nya lebih keluar karena menurut saya lemon memiliki rasa dan wangi citrus yang khas.

NOTES :


Review saya tentang Lemon Pepper Karage Don merupakan pendapat saya pribadi, diakhir tulisan ini saya akan mencantumkan link blog dari blogger lain yang pada saat itu ikut melakukan food tasting.

Diakhir acara food tasting, saya di tawarkan untuk kembali mencicipi menu crepes. Jujur, saya sempat bingung karena sebelumnya saya sudah membahas tentang menu crepes yang ada di Momi & Toys.





Secara singkat, menu crepes di Momi & Toy's menurut saya jenius dan lain daripada yang lain, dari segi rasa, presentasi, konsep makanan, dll. Jadi kali ini, saya ingin mengatahui apakah rasa crepesnya masih tetap konsisten (sama seperti pertama kali mencicipi). Ternyata rasa nya masih sama dan konsisten, untuk saya pribadi ini mununjukan bahwa restoran ini memang selalu konsisten menjaga kualitas dan rasanya.

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Link Blogger 

Nama : Missnomnodotcom
instagram : @missnomnomdotcom

Nama: Candiestation
Instagram : @candiestation

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Follow Our Social Media For Recent Info

Facebook : Foodspiration ID
Facebook Page : Foodspiration
Instagram : Foodspiration_id
Twitter : @foodspirationid

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Lokasi : Lippo Mall Kemang 

Harga : 150.000 for 2 - 3 

-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Seperti biasa guys, karena tulisan ini adalah sepenuhnya opini saya pribadi maka dengan ini saya menyatakan


"Kalau setuju silahkan, 
kalau kurang setuju monggo diberi masukan"









No comments:

Post a Comment